Kegelisahan Yang Membuat Menderita
Kegelisahan adalah suatu tingkatan dari masalah yang kita
hadapi. Sebagai manusia kita pasti akan mendapatkan suatu cobaan dari Tuhan-Nya
yaitu berupa masalah – masalah yang dituntut untuk menyelesaikannya secara
dewasa. Dari masalah ini lah kita dapat mendewasakan diri dengan apapun cobaan
yang diberikan. Semua masalah pasti ada penyelesaiannya jika kita mau berusaha,
Dalam berusaha untuk menyelesaikan masalah kita diperlukan keberanian untuk
melawan masalah tersebut agar masalah tersebut dapat kita ketahui jalan
keluarnya, jika kita lari dari masalah tersebut maka masalah – masalah yang
lain akan berdatangan menghampiri kita lalu kalau masalahnya sudah banyak maka
kita akan hidup dengan masalah yang tidak kunjung usai.
Saya sendiri mempunyai kegelisahan jika tugas belum
diselasaikan sedangkan pekerjaan yang lain sangat banyak lalu deadline tugas
sudah semakin dekat. Disinilah Saya akan merasa bingung ingin menyelesaikan
tugas yang harus diselasaikan terlebih dahulu, lalu dalam keadaan ini lah yang
menyebabkan Saya gelisah, karena pikiran kita bercabang akan tugas – tugas dengan
waktu penyelesaiannya. Dalam keadaan seperti ini Saya dituntut untuk mencari
tugas yang paling mudah untuk dikerjakan dan yang paling dekat waktu deadline
nya, kemudian harus pintar – pintar dalam mengatur waktu agar tugas yang lain
tidak terbengkalai.
Tingkatan – tingkatan masalah itu berbeda-beda mulai dari
yang paling rendah yaitu tugas deadline sampai yang paling tinggi yaitu tentang
masalah keluarga. Disinilah kita akan mengerti bahwa masalah yang kita hadapi
itu dapat kita selesaikan dengan cara yang tenang dan sabar, berpikiran dewasa,
tidak mengikuti nafsu, dan tidak cepat memutuskan suatu keputusan perlu
dipikir-pikirkan dahulu.
Mungkin hanya itu saja yang ingin Saya berikan, Selamat
datang di blog Saya.
0 komentar:
Posting Komentar